Kaleidoskop Manajemen Mutu PKMK FK UGM Tahun 2014
Selama tahun 2014, Divisi Manajemen Mutu PKMK FK UGM telah terlibat dalam berbagai peristiwa yang terkait dengan berbagai pengembangan regulasi dan sistem manajemen mutu pelayanan kesehatan baik dalam skala nasional maupun internasional. Beragam rangkuman kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Divisi Manajemen Mutu terangkum dalam Kaleidoskop Manajemen Mutu PKMK FK UGM Tahun 2014 yang tersaji minggu ini.
Berbagai kegiatan skala nasional seperti; Diskusi Bulanan Evaluasi Kematian Ibu dan Anak di Provinsi DIY; terbitnya Permenkes nomor 10 tahun 2014 tentang Dewan Pengawas Rumah Sakit; Blended Learning Pencegahan, Deteksi dan Penindakan Fraud Dalam Jaminan Kesehatan Nasional; pelatihan Perencanaan KIA Berbasis Bukti untuk Konsultan Obsgin Sosial; Penyusunan Pedoman Pencegahan, Deteksi, dan Penindakan Fraud; Terbitnya Permenkes nomor 28 Tahun 2014 tentang Pedoman Pelaksanaan Program Jaminan Kesehatan Nasional; Audit Mutu Rujukan Layanan Kesehatan Primer di DKI Jakarta; Investigasi Potensi Fraud dalam Pelayanan Kesehatan di Rumah Sakit; Forum Mutu IHQN X; Pengembangan Model TB Care; terbitnya Permenkes tentang Puskesmas; Workshop Persiapan Monev Program SH dan PML Provinsi NTT; pengembangan Sistem Rujukan Pelayanan Kesehatan Terpadu di Puskesmas Kota Timika. Serta kegiatan skala internasional seperti; International Forum on Quality & Safety in Healthcare: Strive for Excellence, Seek Value, Spark a Revolution dan National Health Care Anti-fraud Association (NHCAA) Annual Training Conference, merupakan berbagai kegiatan dimana Divisi Manajemen Mutu telah terlibat, sebagai upaya untuk terus mengembangkan regulasi maupun sistem manajemen mutu pelayanan kesehatan.
Selain penyajian berbagai kegiatan yang telah dilaksanakan sepanjang tahun 2014, Divisi Manajemen Mutu juga memprediksi berbagai perkembangan atau isu untuk tahun 2015. Upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan yang terkait dengan berbagai aspek seperti Sistem JKN, mutu pelayanan KIA, hingga sistem kesehatan secara keseluruhan, diprediksi masih menjadi isu penting untuk tahun 2015. Bebagai perkembangan yang diprediksi untuk tahun 2015 tersebut secara lengkap disampaikan dalam Outlook Manajemen Mutu Pelayanan Kesehatan Tahun 2015. Dengan mengacu pada berbagai kegiatan yang telah terlaksana pada tahun 2014 dan prediksi perkembangan atau isu untuk tahun 2015, Divisi Manajemen Mutu tetap dengan semangat dan komitmen tinggi akan terus terlibat dalam berbagai upaya peningkatan mutu. "Selamat Tahun Baru 2015" (lei)