Learn, Connect, Growth | Tingkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan Indonesia

COP Fraud

PKMK FK KMK UGM dan Universitas Wijaya Putera Surabaya mengembangkan software deteksi potensi fraud berbasis data klaim INA CBGs bernama Sistem Informasi Pencegahan Kecurangan (Fraud) Pelayanan Kesehatan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di Rumah Sakit (SIPADAKES). Software ini kami bentuk untuk memudahkan kerja Tim Pencegahan Kecurangan JKN di Rumah Sakit dalam melakukan deteksi potensi fraud.

Software ini kami kembangkan berdasarkan definisi operasional potensi fraud yang ada di Permenkes No. 36/ 2015 yang sudah disesuaikan juga Permenkes No. 16/ 2019 (pengganti Permenkes No. 36/ 2015). Komponen-komponen analisis dalam software kami ambil dari item-item isian dalam aplikasi INA CBGs di rumah sakit. Algoritma dan logic software sudah kami ujicoba secara manual di lebih dari 100 rumah sakit. Software sudah mengalami 6 (enam) tahap pengembangan untuk membuat sistem lebih sensitif mendeteksi potensi fraud. Saat ini software sudah digunakan di 4 (empat) rumah sakit di wilayah Jawa Timur.

Berikut tampilan dashboard software:

sw 1

Software ini dapat membantu Tim Anti Fraud di rumah sakit Anda dalam:

  1. Mendeteksi potensi fraud di rumah sakit dengan lebih cepat dan sensitif.
  2. Mempercepat proses pengambilan keputusan dan penerapan rencana tindak lanjut dari hasil rekomendasi yang ditampilkan oleh software.
  3. Mempermudah penyusunan laporan hasil deteksi dan mempersiapkan proses investigasi potensi fraud.

 

Anda memerlukan informasi lain untuk membangun sistem pengendalian fraud di institusi Anda? Silakan hubungi kami melalui:

  Program Director
  This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.